BERKAS SEQUENTIAL |
Pengertian File dalam BASIC
File data (data file) adalah rekaman dari data. Secara fisik, file ada pada alat simpanan luar (external memory) seperti disket , hardisk, magnetic disk.
File program BASIC (BASIC program file) adalah file yang berisi program yang ditulis dengan bahasa BASIC. File ini berakhiran .BAS
File yang akan dipelajari dalam materi File ini adalah file data, yaitu file yang berisi dengan data, bukan berisi program.
Pada bagian sebelumnya, untuk menyimpan data dipergunakan statemen READ-DATA. Untuk data dalam jumlah yang besar, penyimpanan data dengan menggunakan statemen READ-DATA tidak efisien. Oleh karena itu dianjurkan untuk menggunakan file data.
Keuntungan yang didapat dengan cara menyimpan data ke dalam suatu file jika dibandingkan dengan penyimpanan data menggunakan READ-DATA adalah sebagai berikut :
- Data yang ada pada statemen DATA pada file program semuanya akan dimasukkan ke memori internal komputer (RAM) dan bila volume data ini besar, memori internal komputer dapat tidak cukup untuk menampungnya. Dengan menggunakan file data, semua data tersimpan di memori eksternal dan hanya data yang dibutuhkan saja yang akan diambil dan diletakkan di memori internal komputer.
- Dengan menggunakan statemen READ-DATA, maka program menjadi lebih panjang, karena semua data ditulis didalam program.
- Data yang ada di statemen READ-DATA hanya dapat digunakan oleh program yang mengandung statemen ini saja. Program lain yang tidak mengandung data tersebut tidak dapat menggunakannya, kecuali datanya diketikkan atau digabungkan lagi didalam program yang akan menggunakannya. Akibatnya suatu aplikasi tidak dapat menggunakan data milik aplikasi yang lain.
- Modifikasi dari data yang ada di statemen READ-DATA lebih sulit dilakukan oleh pemakai program. Perubahan, penambahan, atau pengurangan data di statemen READ-DATA harus dilakukan dengan membuka dan merubah program yang mengandung data tersebut, sehingga pemakai program harus mengerti programnya. Dengan menggunakan file data, modifikasi data dapat dilakukan dengan lebih mudah oleh si pemakai program, karena tidak terlibat langsung dengan perubahan programnya.
File data pada dasarnya terdiri atas record-record yang memuat informasi. Dibawah ini adalah contoh data yang akan direkam ke dalam file.
NAMA | UMUR | ALAMAT |
Zeini | 27 | |
Rudi | 30 | |
Supriyatno | 26 | |
Sari | 24 | |
Jhonny | 19 | |
Abdi | 25 | |
Data diatas terdiri atas 3 field yaitu field Nama, Umur dan Alamat. Data tersebut memuat 6 buah record. Kumpulan dari record tersebut tersimpan dalah sebuah file.
Untuk membedakan antara satu file dengan file lainnya diperlukan sebuah nama untuk masing-masing file. Aturan yang berlaku untuk nama file data sama halnya dengan yang berlaku untuk nama file program.
Di dalam BASIC, file data dapat dibedakan dalam 2 tipe tergantung dari format atau organisasi dari data tersebut yang disimpan didalam file, yaitu file data sequential (akses urut) dan file data random (akses acak)
File Data Sequential
File data akses sequential (urut) sebenarnya merupakan berkas teks ASCII. Setiap record dalam file data akses urut tersimpan sebagai sebuah baris teks, yang diakhiri dengan carriage-retur n dan line-feed (CR-LF).
Panjang setiap record dalam file data akses urut bisa berbeda satu sama lain.
Gambar dibawah ini menyajikan contoh sebuah file data akses urut dengan 3 record yang setiap recordnya terdiri atas 3 buah field Nama, Umur dan Alamat.
Record 1
“ | Z | e | i | n | i | “ | , | 23 | “ | J | a | k | a | r | t | a | “ |
Field 1 Field 2 Field 3
Record 2
“ | R | u | d | i | “ | , | 30 | “ | B | a | n | d | U | n | g | “ |
Field 1 Field 2 Field 3
Record 3
“ | J | h | o | n | n | y | “ | , | 23 | “ | J | a | k | a | r | t | a | “ |
Field 1 Field 2 Field 3
Gambar 12.1. Gambaran File Data Akses Urut dengan 3 Record
Dalam file data akses urut, tipe data yang akan disimpan dalam field menentukan posisi awal dan akhir dari field yang bersangkutan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar